![]() |
Imam Masjid Al-Furqan New York yang tewas ditembak |
Kedua tokoh Muslim New York itu ditembak saat keluar dari masjid usai menunaikan shalat Dhuhur sekitar pukul 2 siang Sabtu (13/8/2016) waktu setempat.
Polisi setempat menuturkan, Akonjee (Imam) dan rekannya yang mengenakan pakaian keagamaan didekati dari belakang dan ditembak oleh seorang pria berkostum kemeja polo gelap dan celana pendek.
Hingga berita ini diturunkan, polisi masih melakukan penyelidikan atas insiden yang diduga dilatarbelakangi perbedaan agama itu.
Imam Masjid Al-Hikmah New York, Dr Daud Rasyid Sitorus membenarkan adanya insiden tersebut.
“Penembakan itu terjadi tak jauh dari masjid Indonesia di New York,” lapor Daud kepada Islampos dalam pesan singkatnya.
“Memang keadaan Amerika sekarang tak begitu aman di mana saja, setelah Trump banyak menyebar kebencian dalam pidato kampanyenya,” Daud menambahkan.
Sumber: ISLAMPOS
0 komentar:
Post a Comment